Cara Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang di HP Xiaomi

Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang di HP Xiaomi – Saat ini sudah sangat banyak aplikasi chat yang bisa digunakan di HP android baik secara gratis dan juga berbayar. Salah satu layanan aplikasi pesan instan yang sudah sangat populer digunakan pengguna smartphone diseluruh dunia adalah WhatsApp.

WhatsApp juga menjadi aplikasi chatting lintas platform, selain bisa dijalankan di android, aplikasi ini juga bisa digunakan melalui web, iPhone dan Windows Phone. Selain gratis dan ringan, WhatsApp juga dilengkapi fitur-fitur keren dan kekinian serta mudah digunakan.

Diantaranya fitur Status yang bisa digunakan layaknya instastory di aplikasi Instagram. Bahkan kamu juga bisa melakukan trik agar bisa melihat status WA tanpa diketahui loh.

WhatsApp akan secara otomatis menggunakan kontak nomor ponsel untuk digunakan sebagai akun profil WA. Jadi tentunya semua kontak yang sudah tersimpan dan sudah terdaftar di WhatsApp yang ada di ponsel akan menjadi kontak chat WhatsApp juga.

Akan tetapi ada beberapa kasus dimana pengguna Xiaomi tidak bisa menampilkan nama kontak di WhatsApp HP. Oleh sebab itu pada tips kali ini SimakTekno akan memberikan tutorial mengenai cara mengembalikan kontak WA yang hilang baik karena setelah ganti HP atau karena terhapus.

Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang di HP Xiaomi

Pada artikel tutorial sebelumnya kamu juga bisa menyimak tips Cara Mengembalikan Kontak Yang Terhapus di HP Android.

Sebelum melangkah ke tutorial ini, ada beberapa hal perlu kamu ketahui juga kenapa kontak Whatsapp di HP Xiaomi tidak muncul ? Dengan kamu mengetahui beberapa sebab berikut, tentu akan semakin mudah untuk mengikuti tutorial cara memunculkan kontak WA di HP Xiaomi ini bukan ?

Alasan pertama kenapa kontak nomor HP teman kamu tidak muncul di WhatsApp adalah karena nomor tersebut belum terdaftar atau sudah dihapus dan diganti dengan nomor lain. Sehingga secara otomatis nomor HP teman kamu tidak bisa lagi muncul di aplikasi WhatsApp pada HP Xiaomi kamu.

Format penulisan nomor HP yang tidak benar juga bisa menjadi sebab kontak tersebut tidak tampil di aplikasi WhatsApp. Jadi sebaiknya kamu gunakan format penulisan nomor HP menggunakan kode negara, misalnya untuk Indonesia menggunakan +62 di awal nomor.

Aplikasi WhatsApp di HP Xiaomi harus mendapatkan izin dari pengguna untuk bisa mengakses data kontak di ponsel. Biasanya, jika kamu baru menginstal WA dan menjalankannya, maka akan muncul kotak dialog yang meminta persetujuan aplikasi agar bisa membaca data kontak di HP Xiaomi.

Setelah mengetahui beberapa alasan diatas, maka kamu bisa menyimak dan mengikuti langkah-langkah cara mengembalikan kontak WA yang hilang di HP Xiaomi berikut ini.

Cara Memunculkan Kontak WA di HP Xiaomi

Cara Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang di HP Xiaomi

Jika saat ini kamu baru saja menginstal ulang atau melakukan update ROM Xiaomi dan kamu mengalami semua daftar kontak di WhatsApp hilang sedangkan histori chat masih ada. Maka sebaiknya kamu periksa pengaturan Security di HP Xiaomi.

Baca Juga : Cara Mengaktifkan Fast Charging Hp Xiaomi

Berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk menampilkan kembali kontak WhatsApp yang hilang di HP Xiaomi.

  • Silahkan masuk ke Setelan / Pengaturan di HP Xiaomi
  • Selanjutnya cari opsi Security
  • Kemudian cari dan masuk ke opsi Permission(izin) lalu cari dan pilih Manage App Permission
  • Kemudian pilih opsi Contacts (Kontak) lalu cari pengaturan untuk aplikasi WhatsApp
  • Silahkan kamu berikan izin dengan mengubah opsi ke Allow/ Izinkan

Nah setelah melakukan cara diatas silahkan buka kembali aplikasi WhatsApp. Apakah sudah berhasil mengembalikan kontak WhatsApp yang hilang di Xiaomi ?

Jika masih belum berhasil sebaiknya kamu lakukan Hapus Data dan Cache WhatsApp terlebih dahulu. Berikut tahapant-tahapan yang bisa kamu ikuti.

  • Silahkan masuk ke Pengaturan lalu cari Aplikasi
  • Selanjutnya cari dan pilih WhatsApp
  • Nantinya akan tersedia tombol Paksa Berhenti, silahkan tekan opsi tersebut terlebih dahulu
  • Kemudian disusul dengan menekan tombol Hapus Data dan Hapus Cache.

Nah setelah menghapus data aplikasi WhatsApp, silahkan buka dan jalankan kembali maka kamu perlu melakukan setup WA dari awal. Masukan nomor HP yang kamu gunakan menjadi akun WA, lalu berikan semua izin aplikasi jika muncul dilayar. Baca juga : Cara Mengubah font Hp Xiaomi tanpa root

Bagaimana sangat mudah bukan cara menampilkan nama kontak di whatsapp HP Xiaomi ini. Semoga tips android kali bisa bermanfaat dan membantu kamu dalam mengembalikan kontak WhatsApp yang hilang di HP Xiaomi.