Cara Mengatasi Hp Tidak Bisa di Charger Dalam Keadaan Mati

Cara Mengatasi Hp Tidak Bisa di Charger Dalam Keadaan Mati – Hampir semua ponsel pasti akan mengalami kerusakan semakin lama waktu HP tersebut digunakan. Mulai dari kerusakan ringan pada software hingga kerusakan pada bagian perangkat keras.

Kerusakan pada bagian hardware di telepon seluler yang paling sering terjadi yaitu baterai. Diantara kerusakan pada baterai ponsel seperti baterai boros, tidak bisa dicharging, baterai tidak kunjung penuh ketika dicharge, atau bahkan mati total.

Kondisi baterai yang sudah jelek kadang juga tidak bisa di charge dalam keadaan mati. Hal ini tentu akan sangat merepotkan jika suatu saat baterai HP kita mengalami drop karena benar-benar kehabisan daya. Sebab agar kembali bisa di charge menggunakan charger, kamu harus menggunakan bantuan Desktop Charger terlebih dahulu.

Cara Mengatasi Hp Tidak Bisa di Charger Dalam Keadaan Mati

Cara Mengatasi Hp Tidak Bisa di Charger Dalam Keadaan Mati

Nah jika saat ini kamu sedang mengalami masalah HP mati karena kehabisan baterai dan tidak bisa di charger dalam keadaan mati.

Maka pada artikel tips android kali ini SimakTekno akan memberikan beberapa tutorial yang bisa kamu lakukan untuk memperbaiki hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati.

Periksa Kondisi Baterai Ponsel

Apabila baterai ponsel kamu bisa dilepaskan, silahkan kamu periksa kondisi fisik baterai terlebih dahulu. Apakah baterai sudah menggelembung, sama sekali tidak ada daya, atau terjadi korosi pada pin batre.

Jika kamu mendapati ciri-ciri kerusakan pada fisik dan permukaan baterai, maka sebaiknya kamu lekas membeli baterai yang baru. Sebab kondisi hp mati total dan tidak bisa di charge bisa terjadi karena baterai sudah soak.

Berikut Ciri Baterai HP Rusak Secara Umum

  • Baterai menjadi panas tidak seperti biasa
  • Secara fisik terlihat baterai menggelembung
  • Kadang bisa dicharge kadang tidak
  • Baterai HP cepat penuh ketika dicas, akan tetapi cepat drop ketika digunakan

Periksa Charger Ponsel

Penyebab hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati selanjutnya ada pada charger ponsel yang kamu gunakan. Untuk mengetahui apakah charger HP kamu sudah rusak atau jelek kamu bisa mencoba menggunakan charger lain dengan besar arus yang sama misalnya 2A.

Nah sebelum memutuskan untuk membeli charger baru, sebaiknya kamu coba periksa juga kabel USB yang digunakan. Bisa jadi kondisi kabel USB yang rusak atau sudah jelek membuat daya listrik dari charger tidak lagi optimal.

Jika memang sudah dipastikan charger HP kamu rusak, maka silahkan kamu beli charger sesuai dengan spesifikasi untuk ponsel kamu. Misalnya jika saat ini spek charger yang digunakan mempunyai output 1A maka sebaiknya kamu beli charger dengan spek sama atau lebih tinggi misal 2A.

Periksa Port USB di Ponsel

Setelah kamu memeriksa baterai, charger dan kabel USB akan tetapi masih belum berhasil mengatasi hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati. Maka tahapan selanjutnya yaitu memeriksa port USB yang ada di ponsel.

Periksa kondisi port USB apakah tertutup kotoran, mengalami kerusakan fisik atau hal lainnya. Bisa jadi port USB sudah goyang, sehingga pengisian baterai tidak optimal.

Untuk bisa memperbaiki kerusakan pada port USB ini memang tidak bisa dilakukan sendiri. Jika kamu tidak punya keahlian servis HP maka sebaiknya kamu bawa ke tempat servis HP di sekitar tempat tinggal kamu.

Flash Ulang Ponsel

Terkadang masalah hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati juga bisa disebabkan oleh sistem operasi ponsel mengalami kerusakan. Bisa terjadi karena beberapa file sistem terhapus, terkena virus, atau sebab lainnya.

Salah satu cara yang bisa kamu coba lakukan untuk mengatasi hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati yaitu dengan menginstal ulang firmware ponsel.

Cara flash HP android juga tidak semuanya sama, misalnya saja untuk cara flash HP Samsung harus menggunakan ODIN, HP Mediatek menggunakan SP Flash Tool, Xiaomi dengan MiFlash dan lainnya.

Silahkan kamu cari tutorial cara flash sesuai merk dan tipe HP yang kamu gunakan.

IC Power Rusak

Proses charging pada HP android pada umumnya dilakukan di dalam block IC Power. Nah jika step-step diatas sudah kamu lakukan dan masih tidak berhasil mengatasi hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati.

Bisa jadi IC Power ataupun IC Charger di HP android kamu sudah rusak. Kasus ini sering ditemukan pada HP Asus, Xiaomi dan Samsung.

Ada beberapa ciri HP android yang rusak pada IC Power yang bisa kamu ketahui.

  • HP hanya bisa dihidupkan ketika terhubung ke charger saja, ketika charger dilepas maka ponsel akan langsung mati
  • HP bisa dicas dalam keadaan mati akan tetapi tidak bisa dinyalakan
  • HP sering mati sendiri dan indikator baterai menurun drastis

Lalu bagaimana jika ponsel kamu menggunakan baterai tanam ?

Seperti kita tahu, rata-rata HP android saat ini dibawakan dengan jenis baterai tanam. Dimana kamu tidak bisa menggunakan Desktop Charger karena harus membuka casing dan melepaskan baterai terlebih dahulu bukan ?

Sebenarnya caranya hampir sama, hanya saja untuk mengecek kondisi fisik baterai kamu memang harus melepaskannya terlebih dahulu. Nah untuk melepaskan baterai tanam sendiri terkadanga ada yang mudah dan ada juga yang sulit tergantung dari tipe HP nya.

Kamu juga bisa mencoba tutorial cara mengatasi HP Xiaomi kehabisan baterai.

Agar lebih aman dan tidak beresiko membuat kerusakan lebih parah. Sebaiknya kamu bawa saja hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati tersebut ke tempat service HP untuk dibongkar dan dicek lebih lanjut.

Demikian beberapa tips yang bisa kamu coba untuk mengatasi hp tidak bisa di charge dalam keadaan mati. Semoga cara yang sudah dijelaskan diatas bisa membantu kesulitan yang sedang kamu hadapi.