Website Tes Psikologi Untuk Diri Sendiri -Tes Psikologi dilakukan untuk lebih mengenal kepribadian orang, baik orang lain maupun diri sendiri. Dengan melakukan tes kepribadian ini bisa membantu seseorang dalam menghadapi masalah mental.
Namun sayangnya, untuk melakukan tes Psikologi ke seoarang ahli membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Di era digital seperti sekarang ini, melakukan tes Psikologi tidak perlu harus mengunjungi ahlinya. Saat ini banyak situs-situs yang sudah menyediakan tes-tes kepribadian yang bisa diakses secara gratis.
Kehadiran situs tes kepribadian secara online ini sangat membantu orang-orang yang ingin lebih mengenal diri sendiri. Selain untuk mengenal kepribadian dan emosional seseorang, tes kepribadian juga bisa memberi gambaran pekerjaan apa yang cocok untuk orang tersebut.
Situs Untuk Tes Kepribadian Gratis
Berikut ini SimakTekno berikan beberapa situs yang bisa digunakan untuk melakukan tes kepribadian secara online. Selain bisa diakses kapan saja dan dimana saja, juga bisa diakses secara gratis melalui smartphone.
-
Kepribadianku ( kepribadianku.com )
Kepribadianku merupakan salah satu situs yang bisa digunakan untuk mengungkap kepribadian paling dominan di dalam diri sendiri. Situs ini akan memberikan beberapa pertanyaan yang akan menunjukkan seperti apa kepribadian diri sendiri.
-
PsychCentral (psychcentral.com)
PsychCentral merupakan situs psikologi yang menyediakan tes kepribadian yang mengarah ke persoalan klinis. Pengguna bisa menggunakan situs ini untuk mendetekasi gangguan mental seperti mood, kecemasan, bipolar, depresi, Schizophrenia, gangguan makan.
-
16 Personalities (16personalities.com)
16 Personalities merupakan situs personality tes online yang cukup akurat dan terpercaya. Situs ini akan memberikan beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan kepribadian yang bisa dijawab dengan jujur. Sesuai namanya, situs ini merangkum tipe-tipe kepribadian manusia seperti comander, protagonist, campaigner, logician, dll.
-
Test Color (testcolor.com)
Test Color ini cukup berbeda dengan lainnya, pasalnya situs ini akan memberikan beberapa pilihan warna untuk mengetahui tipe kepribadian, sifat dan karakteristik dari warna yang dipilih. Situs personality tes ini akan meminta penggunanya untuk mengurutkan warna dari yang paling disukai sampai yang tidak disukai.
-
Tes Kepribadian MBTI (mbti.anthonykusuma.com)
Situs personality tes ini menyediakan tampilan antarmuka dengan bahasa Indonesia, sehingga memudahkan penggunanya. Website ini akan membawa pengguna mengenal lebih jauh kepribadian dan karakteristik diri sendiri. Hasil tes yang diberikan juga dilengkapi dengan saran pengembangan diri, serta menunjukkan profesi apa yang cocok.
-
Phsychologytoday (phsychologytoday.com )
Phsychologytoday merupakan situs personality test yang akan menunjukkan sisi introvert atau ekstrovert diri sendiri. Selain itu juga bisa menunjukkan skor IQ atau EQ yang ada di dalam diri sendiri. Serunya lagi situs ini akan memberikan saran untuk meningkatkan potensi yang ada di dalam diri seperti kemampuan entrepreneurship, leadership, social skills, dll.
Itulah beberapa Website Tes Psikologi Untuk Diri Sendiri yang berhasil SimakTekno rangkum. Dengan mengenal diri sendiri lebih dalam bisa membuat bersikap lebih baik, selamat mencoba.